Pawang Hujan Sirkuit Mandalika Sebelum MotoGP Indonesia 2022, Ditiru Fabio Quartararo

 

Pawang Hujan Sirkuit Mandalika Sebelum MotoGP Indonesia 2022, Ditiru Fabio Quartararo

Nikekuko.com - Balapan MotoGP Mandalika 2022 yang sempat ditunda karena hujan, kini telah selesai dilaksanakan.

Miguel Oliveira keluar sebagai pemenang setelah menyelesaikan 20 lap balapan dengan waktu 33 menit 27,223 detik.

Dengan hasil tersebut, pembalap Red Bull KTM itu mengumpulkan 25 poin dari 2 kali balapan, karena pada MotoGP Qatar ia gagal finish.
Balapan yang awalnya dijadwalkan pukul 14.00 WIB, Jumat, 20 Maret 2022 ditunda selama 1 jam karena hujan deras.

Aksi Rara Isti Wulandari yang ditugaskan sebagai pawang hujan MotoGP Mandalika 2022 menjadi viral dan menjadi perdebatan warganet.

Bahkan aksinya dalam menghentikan hujan diikuti oleh pembalap Yamaha Fabio Quartararo dan menjadi bahan candaan baginya. Berikut beberapa perdebatan di kalangan warganet.

"Hari ini 1,6 miliar penduduk dunia yang sedang nonton MotoGP melihat kekonyolan. Sebagai warga negara Indonesia saya malu. Siapa yang mengijinkan pawang hujan beraksi? Fabio Quartararo ikut memperagakan gerakan jampi-jampi pawang hujan sambil tertawa terbahak-bahak," tulis seorang warganet.

Namun ada pula yang berpendapat aksi pawang hujan tersebut adalah bagian dari budaya Indonesia.

"Salah satu contoh orang yang tidak pernah menghargai budaya sendiri sedangkan negara lain mampu mengapresiasi budaya bangsa kita," tulis warganet lainnya.

Namun ada yang beranggapan hal seperti ini akan menjadi hal unik, dan selalu diingat dari negara lain keindahan alam, penduduk yang ramah, dan pawang hujan.

Gua ngeliat ini bukan ke konteks bener/salah nya sih. Tapi kalo hal ginian diliput media internasional sih jadi kayak sesuatu yg unik aja, gk dijumpain ditempat lain. Jadi pas orang bilang mandalika, yg diinget ya Indonesia, keindahan alam, penduduk yg ramah, dan pawang hujan," tegas seorang warganet lain.

Atas aksi pawang hujan MotoGP Mandalika, tagar 'memalukan' sempat menjadi trending di Twitter.